Ragam  

Mensos Beri Bantuan Rumah ke Warga Terdampak Gempa Bumi Cianjur 2022

Mensos Beri Bantuan Rumah ke Warga Terdampak Gempa Bumi Cianjur 2022
Penyerahan bantuan tempat tinggal korban gempa Cianjur 2022 (foto; berbu)
Bagikan:

Wartasentral.com, Cianjur – Menteri Sosial (Mensos) RI Tri Rismaharini, serahkan bantuan tempat tinggal Pilar Sosial Terdampak Bencana Gempa Bumi Kabupaten Cianjur secara simbolis di 3 titik.

Sekretaris Dinas Sosial (Sekdis) Sosial Kabupaten Cianjur Yudi Suhartoyo mengatakan, Kemensos RI pasca Gempa Bumi Cianjur tahun 2022, sangat tanggap dan respon cepat langsung menyalurkan bantuan -bantuan ke beberapa titik yang terdampak.

“Kali ini, bantuan rumah yang diserahkan oleh Mensos Tri Rismaharini kepada warga terdampak di tiga titik,” ujarnya, di Pacet Cianjur, Jumat (12/1/24).

Pertama, lanjutnya, kepada seorang warga Kampung Caringin Desa Ciherang Kecamatan Pacet.

“Kebetulan yang bersangkutan menerima bantuan rumah adalah, relawan tanggap bencana,” ungkap Yudi.

Setelah acara tersebut Mensos beserta rombongan, melanjutkan ke Kampung Barukaso Desa Sukamulya Kecamatan Cugenang dan Kampung Rawacina Desa Nagrak Kecamatan Cianjurkota.

Menurut Yudi Suhartoyo, donasi tersebut katanya dari beberapa donatur relawan yang dihimpun oleh KitaBisa.com, untuk disalurkan kepada warga yang terdampak Gempa Bumi Cianjur 2022.

Selain itu, dari berbagai elemen juga ada yang langsung memberikan kepada korban gempa, disamping dari pemerintah yang saat ini masih terus menyalurkan

“Sementara di lapangan, sebagian warga sudah merehab rumahnya, sebagian dalam proses dan sebagian lagi menunggu,” pungkasnya. (berbu)

Tinggalkan Balasan