Ragam  

KH Achmad Solechan Kembali Terpilih Jadi Ketua PCNU Kota Depok

Jajaran PCNU Kota Depok (foto: pko)
Bagikan:

Wartasentral.com, Depok – Konferensi Cabang (Konfercab) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Depok untuk periode 2024-2029 yang diikuti seluruh kiai, ulama dan pengurus pondok pesantren di Kota Depok, secara aklamasi kembali memilih KH Achmad Solechan atau yang akrab disapa Kiai Alex, untuk menjadi ketua PCNU Kota Depok lagi, lima tahun ke depan.

“Alhamdulillah, kami mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran Pengurus Cabang NU Depok masa khidmat 2019-2024, yang telah memberikan pelayanan, khidmat dan pengabdian kepada NU,” ujar Ketua PCNU Kota Depok KH Achmad Solechan, usai Konfercab NU Depok di Gedung PCNU Depok, Kalimulya, Cilodong Kota Depok, Minggu (9/6/2024).

Majunya ia kembali dalam Konfercab PCNU Depok, tentunya atas dorongan dari para ulama dan kiai, tokoh NU maupun dari warga Nahdliyin, dengan mengharapkan keridhaan dari Allah Swt.

Terkait hal itu, Kiai Alex mengaku sangat mengapresiasi penghargaan itu setinggi tingginya, atas dedikasi dan kebersamaan dalam menjalankan roda organisasi serta memberikan manfaat kepada masyarakat selama ini.

Menurut KH Achmad Solechan, selama kepengurusannya telah membangun ideologi organisasi, melalui pengkaderan NU di tingkat kota maupun pada badan otonom (banom), termasuk keberadaan gedung NU Depok yang kini lebih representatif dan memadai.

“Ke depan dalam memajukan organisasi secara internal, kita akan melakukan konsolidasi tingkat kota, memperkuat MWCNU atau Banom,” imbuhnya.

Ia menambahkan, dengan bergerak bersama dalam memuliakan warga NU dan masyarakat pada umumnya, terlebih di bidang agama, kesehatan, pendidikan dan ekonomi.

Untuk bidang ekonomi, paparnya, akan terus memberdayakan UMKM, tentunya melayani distribusi dan pemasaran yang terwadahi koperasi NU.

“Penguatan pasar dan lainnya, tidak terkecuali penguatan ketahanan keluarga agar masa depan anak terhindari dari peredaran narkoba dan tindak kriminalitas dan lainnya,” tegasnya.

Kegiatan Konfercab PCNU yang dipimpin Wakil Sekjen PBNU KH Zilauddin, juga memutuskan Sidang Ahlul Halii Wal Aqdi (AHWA) dalam penentuan Rois Syuriah PCNU Kota Depok dibacakan oleh KH Syihabudin Ahmad.

Untuk Rois Syuriah terpilih KH Dr Damanhuri berdasarkan Sidang AHWA yang beranggotakan lima orang, yakni KH Syihabudin Ahmad, KH Damanhuri, KH Abdul Mujib, KH Zaenal Arifin, dan KH Zarkasih. (Key)

Tinggalkan Balasan