Ekbis  

BULOG Luncurkan Program Peduli UMKM, Untuk Dukung Pembangunan Ekonomi Nasional

BULOG Luncurkan Program Peduli UMKM, Untuk Dukung Pembangunan Ekonomi Nasional
Program Bulog Peduli UMKM secara resmi diluncurkan di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Kamis (10/7/2025). (Foto: Dok. BULOG)
Bagikan:

Wartasentral.com, Banyumas — Perum BULOG kembali menunjukkan komitmennya, dalam mendukung pembangunan ekonomi nasional melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Salah satu inisiatif unggulan yang kini digulirkan adalah, program “Bulog Peduli UMKM”, yang secara resmi diluncurkan di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah pada Kamis (10/7/2025).

Program ini dijalankan melalui sinergi bersama Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM (DINNAKERKOP UKM) Kabupaten Banyumas.

Fokus utama dari program ini adalah pengembangan Usaha Mikro dan Kecil (UMK), yang menjadi salah satu prioritas dalam kebijakan TJSL BULOG, di samping sektor pendidikan dan lingkungan.

Pada sektor hilir, “Bulog Peduli UMKM” diarahkan untuk memperkuat jaringan distribusi pangan melalui pendirian Rumah Pangan Kita (RPK) oleh para pelaku UMKM.

“Program Bulog Peduli UMKM merupakan wujud nyata komitmen kami dalam memperkuat ketahanan pangan, khususnya dari sisi distribusi, sekaligus mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat, terutama pelaku UMKM,” ujar Sudarsono Hardjosoekarto, Direktur SDM dan Umum Perum BULOG, saat hadir dalam acara penyerahan bantuan di Purwokerto.

Sebanyak 30 UMKM binaan yang telah melalui proses survei dan verifikasi, akan menerima bantuan modal awal senilai Rp5 juta.

Bantuan tersebut diberikan dalam bentuk komoditas pangan BULOG, rak pajang, spanduk RPK, serta identitas resmi sebagai mitra RPK.

Para penerima nantinya akan menjadi bagian dari jaringan outlet yang menjual produk pangan BULOG secara berkelanjutan.

“Diharapkan, mereka akan terus melakukan repeat order dan tumbuh menjadi RPK mandiri. Program TJSL, kami jalankan secara konsisten dan berkelanjutan di berbagai daerah sesuai kebutuhan,” bebernya

Khusus untuk Banyumas, tambah Sudarsono, memilih wilayah ini karena merupakan sentra produksi beras dengan kualitas baik.

“Sehingga kami ingin memberdayakan UMKM lokal, yang bergerak di bidang perberasan sebagai mitra BULOG,” tambahnya.

Sebagai bagian dari komitmen terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), khususnya TPB 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, BULOG juga akan memberikan pelatihan kewirausahaan bagi para penerima manfaat.

Pelatihan ini bertujuan, memperkuat kapasitas usaha dan mendukung keberlangsungan RPK sebagai kanal distribusi pangan di tengah masyarakat.

Program ini juga menjadi bagian dari indikator kinerja utama (TJSL KPI) BULOG, yang dinilai oleh Kementerian BUMN melalui pendekatan Social Return on Investment (SROI), untuk memastikan dampak sosial dan ekonomi yang nyata serta terukur.

Melalui kolaborasi aktif dengan pemerintah daerah dan dukungan konkret terhadap UMKM, BULOG berharap program ini bisa menjadi katalis bagi pertumbuhan ekonomi lokal.

Tak hanya itu, inisiatif ini juga diharapkan dapat memperluas akses masyarakat terhadap pangan pokok dengan harga terjangkau, sekaligus ikut menjaga stabilitas harga dan mengendalikan inflasi di tingkat regional. (Key)

Tinggalkan Balasan