Jelang PSU, Pj Wali Kota Banjarbaru Tekankan Camat & Lurah Netral Sebagai ASN

Jelang PSU, Pj Wali Kota Banjarbaru Tekankan Camat & Lurah Netral Sebagai ASN
Pj Wali Kota Banjarbaru Subhan Nor Yaumil (foto: kankal)
Bagikan:

Wartasentral.com, Banjarbaru – Penjabat (Pj) Wali Kota Banjarbaru Subhan Nor Yaumil memimpin rapat koordinasi (Rakor) Lurah dan Camat se Kota Banjarbaru, di aula kantor Kelurahan Guntung Paikat, Rabu (16/4/2025) siang.

Rakor bulanan kali itu, membahas persiapan Pemerintah Kota Banjarbaru dalam menghadapi momen penting yakni, Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwali) Banjarbaru, Sabtu 19 April 2025.

Pj Wali Kota Subhan Nor Yaumil mengatakan, menjelang PSU, pemerintah kota diminta menyiapkan sarana dan prasarana coblosan ulang.

“Jangan sampai, pada saat PSU di Tempat Pemungutan Suara (TPS) ada mengalami kekurangan dan lain sebagainya,” ujarnya.

Ia memberikan penekanan, agar pada saat pelaksanan PSU semuanya berjalan dengan lancar dan kondusif. Subhan turut menyampaikan pesan dari Kementerian Dalam Negeri, yang berharap PSU di Kota Banjarbaru berjalan kondusif dan aman.

“Sesuai pesan Kemendagri, harapannya PSU di Kota Banjarbaru dapat berjalan dengan kondusif, aman, dan lancar. Mudah-mudahan harapan dari pada pemerintah pusat Banjarbaru tidak ada lagi bergejolak,” tegasnya.

Kendati dengan harapan tidak adanya PSU kembali di kemudian hari, Subhan mengatakan tetap menyerahkan semua hak pilih kepada masyarakat Kota Banjarbaru.

“Berdoa saja, kita serahkan kepada masyarakat Kota Banjarbaru,” imbuhnya.

Tak lupa ia berpesan agar Camat dan Lurah se Kota Banjarbaru, dapat serius menjaga netralitas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Tinggalkan Balasan