Siswa SMKN 1 Tapung Magang di KUD Sei Lembu Makmur

Siswi SMKN 1 Magang di KUD Sei Lembu (foto: poskosu)
Bagikan:

Wartasentral.com, Kampar – Tiga siswa SMKN 1 Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, jurusan agribisnis tanaman perkebunan, yaitu Naila Tul Husni, Alivia puteri dan Artis Yona Arbi, melaksanakan magang di KUD Sei Lembu Makmur.

Kegiatan magang siswa SMKN 1 Tapung itu, dimulai dari tanggal 13 Agustus 2024, sampai bulan Desember 2024.

Ketua KUD Sei Lembu Makmur Kecamatan Tapung Jawanis mengatakan, siswa SMKN 1 Tapung saat ini melaksanakan magang sudah berjalan sejak bulan agustus kemaren dan berakhir di bulan Desember 2024.

“Magang ini, merupakan sebuah program belajar yang melatih siswa untuk terlibat secara langsung dengan sebuah perusahaan dalam kurun waktu tertentu,” ujarnya, Selasa (17/9/2024).

Program magang, lanjutnya, juga merupakan kegiatan wajib yang menjadi syarat kelulusan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa dan siswa-siswi SMK.

Setiap siswa tersebut, agar dapat berkolaborasi dengan masyarakat setempat, serta bersinergi dalam pelayanan di Waserda.

Selain mengembangkan ilmu yang telah di dapatkan di bangku pendidikan jurusan agribisnis tanaman perkebunan, juga harus langsung beradaptasi dengan masyarakat.

“Supaya nanti, setelah lulus dari sekolah tidak canggung lagi, serta bisa kreatif secara mandiri untuk mengembangkan ilmunya,” jelas Jawanis.

Untuk itu, tandasnya, siswa SMKN 1 Tapung yang magang, harus bersungguh-sungguh dalam melaksanakannya.

Pasalnya, secara teori tidak sama dengan apa yang di jumpai di lapangan, lantaran setiap siswa akan mendapat nilai dalam mendukung bidang study.

Magang (internship) adalah, kegiatan yang selalu di ikuti mahasiswa kelas XII siswa SMK ,untuk memperoleh pengalaman kerja.

“Untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, serta keahlian di bidang yang ia tekuni,” tutupnya. (Poskosu)

Tinggalkan Balasan