Ragam  

Supian Suri Dorong Lebaran Depok ke Depan Tampilkan Seluruh Budaya Indonesia

Pintu Masuk Lebaran Depok 2024 (foto: Jude)
Bagikan:

Wartasentral.com, Depok – Lebaran Depok, tidak hanya menampilkan identik Kota Depok dan budaya Betawi saja, akan tetapi menampilkan budaya Nusantara.

Sekretaris Daerah Kota Depok Supian Suri mengatakan, Lebaran Depok juga bisa menampilkan kebudayaan dari berbagai wilayah lain di Indonesia.

Ia menyampaikan, Lebaran Depok ini, merupakan sebuah budaya yang biasa dijalani warga Depok menjelang lebaran.

“Lebaran Depok ini, mungkin dari sisi budaya, sisi kuliner ini identik dengan Depok ya,” ujarnya, Minggu (19/5/2024).

Mulai dari ngubek empang, sambungnya, motong kebo andil, rantangan dan lainnya itu merupakan ciri khas Kota Depok.

Lantas ia berharap, acara Lebaran Depok ke depan, juga bisa menampilkan kebudayaan dari berbagai wilayah lain di Indonesia.

“Depok ini kan heterogen, bukan hanya orang Depok yang tinggal di sini. Makanya ke depan, bisa dibuat lebaran dengan semua kebudayaan nusantara. Mungkin ke depan Lebaran Depok ini ada makanan khusus Pulau Jawa, Sumatera, Sulawesi, Papua, begitu juga dengan budayanya,” katanya.

Nantinya, lanjut Supian Suri, acara Lebaran Depok bisa dibagi hingga lima hari bahkan lebih.

“Mungkin pertama budaya Betawi, besoknya budaya dari wilayah lain, kami ingin seperti itu,” terangnya.

Sehingga, tandasnya, hal tersebut dapat sedikit mengobati rasa rindu kampung halaman, bagi warga yang merantau ke Kota Depok.

“Mungkin kalau kangen sama kampung halamannya, bisa dirasakan dan dihilangkan sedikit rindunya dengan mengikuti Lebaran Depok, ini yang kami harapkan ke depannya menyajikan juga budaya nusantara,” tukasnya.

Dengan diadakan seperti itu, lanjutnya, maka bisa membuat bahagia warga Kota Depok.

“Intinya kami ingin semua warga Depok bahagia, dan salah satu kebahagiaan warga Depok adalah saat tersentuh dengan makanan daerahnya, budaya daerahnya, kebiasaan masa kecilnya, ini yang menjadi pemantik orang bahagia,” pungkasnya. (Rik)

Tinggalkan Balasan